Digital healthcare adalah konsep multidisiplin yang luas antara teknologi dan layanan kesehatan meliputi software, hardware dan layanan kesehatan lainnya. Misalnya mobile Health (mHealth) apps, Electronic Health Records (EHRs), Electronic Medical Records (EMRs), wearable devices, telehealth dan personalized medicine. Selain itu, teknologi ini menjadi salah satu bentuk akselerasi transformasi digital akibat dampak pandemi di mana
Dikutip dari Katadata.co.id, Frost & Sulivan Digital Market Overview Indonesia penggunaan digital healthcare dalam satu tahun terakhir menyumbang pendapatan sebesar US$726 juta dengan tingkat pertumbuhan 60 persen per tahun di industri kesehatan.
Nah, dalam perkembangannya, adopsi digital healthcare semakin cepat seiring dengan kebutuhan bidang kesehatan. Lalu bagaimana teknologi ini memberikan solusi konektivitas jaringan di bidang kesehatan? Lengkapnya, simak artikel berikut.
Trend Penggunaan AI dan Big Data Pada Industri Kesehatan
Pada umumnya, AI dan Big Data dapat membantu para profesional kesehatan dengan menganalisis data menggunakan algoritma dan machine learning untuk memprediksi risiko penyakit.
Selain itu, AI dan Big Data memiliki beberapa kegunaan, di antaranya:
Kurangi Human Error Saat Identifikasi Pengobatan
Melalui data record pasien, software yang memanfaatkan AI dan big data dapat menandai inkonsistensi keadaan pasien dan saran resep obat di dalamnya, serta mengurangi human error saat mengidentifikasi jenis pengobatan.
Fasilitasi Perawatan Secara Prefentif
Volume tinggi orang masuk UGD menjadi hal penting dalam pemanfaatan AI dan big data. Misalnya, dengan 28 persen data pengunjung, analisis data dan AI dapat mengidentifikasi keluhan apa yang mereka miliki dan membuat rencana prefentif di masa yang akan datang.
Pengalokasian Sumber Daya yang Akurat
Membantu rumah sakit dan klinik memperkirakan tingkat rawat inap di masa mendatang dan mengalokasikan staf yang tepat untuk menangani pasien. Hal ini dapat menghemat uang dan mengurangi waktu tunggu ruang gawat darurat ketika kekurangan staf.
Electronic Health Records (EHR)
Implementasi EHR sangat penting dalam bidang kesehatan, bahkan beberapa negara berkembang seperti Indonesia sudah menggunakannya. Teknologi ini merupakan bentuk otomatisasi dan streamline terhadap data pasien secara real-time yang meliputi sistem pencatatan kesehatan pasien seperti administratif, farmasi, radiologi, dan laboratorium pada berbagai industri kesehatan.
Selain itu, pencatatan kesehatan pasien melalui cloud secara real-time dapat mempermudah manajemen rumah sakit di mana tenaga medis dapat mengakses data tersebut secara jarak jauh. Selain itu, sistem keamanan EHR merupakan hal yang sangat penting untuk menghindari risiko pencurian data sensitif pasien.
Telehealth
Sebagai pengiriman dan fasilitasi layanan terkait kesehatan termasuk perawatan medis, pasien, layanan informasi kesehatan, dan perawatan masien melalui teknologi komunikasi digital. Video conference, aplikasi kesehatan seluler, transmisi elektronik save and forward, dan pemantauan pasien jarak jauh adalah contoh teknologi yang digunakan dalam telehealth.
Tantangan Transformasi Digital Industri Kesehatan
Healthcare system di setiap negara tentunya bervariasi, sebagian dimiliki oleh negara dan lainnya dimiliki oleh perusahaan swasta. Namun, mereka memiliki kewajiban dan tujuan umum yang sama, yaitu menyediakan layanan kesehatan dengan kualitas terbaik. Akan tetapi, tidak dapat dipungkiri bahwa digital transformasi tidak memiliki tantangan dalam perkembangannya.
Konektivitas jaringan IT rumah sakit dan klinik tentunya memiliki tantangan demand yang kompleks di mana dituntut beroperasi selama 24/7 tanpa kesalahan. Terlebih lagi, akses real-time data sensitif dalam penggunaannya sangat penting untuk distribusi data.
Secara umum, berikut merupakan beberapa tantangan transformasi digital di bidang kesehatan:
Menyediakan Konektivitas yang Konsisten ke Jaringan WAN
Mengingat tingkat penggunaan digital healthcare yang tinggi, perhatian khusus harus diberikan pada jaringan WAN untuk menghindari conflicting signals, dead spots, dan dropped connection dalam penggunaannya.
Melindungi Data Sensitif Pasien
Penyedia layanan kesehatan di seluruh dunia tentunya selalu berada di bawah peraturan pemerintah masing-masing untuk melindungi data sensitif pasien. Penyimpanan data tersebut melalui cloud tentunya menjadi tantangan bagi penyedia digital healthcare di mana hal ini sangat rentan terhadap kejahatan siber yang marak terjadi.
Pengelolaan yang Mudah
Sistem jaringan healthcare harus mudah di-konfigurasikan dan di-manage untuk efisiensi penggunaannya agar tidak terjadi downtime sehingga kinerja jaringan dapat dioptimalkan untuk mengurangi biaya operasional.
Allied Telesis berkomitmen tawarkan berbagai solusi digital healhtcare yang future-proof untuk secure healthcare network perusahaan Anda, seperti kemudahan implementasi, tingkatkan kolaborasi dengan tim dan menghemat biaya.
Allied Telesis, Solusi Transformasi Digital untuk Industri Kesehatan
Allied Telesis hadirkan dengan solusi digital healthcare yang membantu mengurangi biaya operasional bisnis hingga 60 persen dan memastikan pengguna untuk memberikan solusi yang paling aman dan andal ke jaringan healthcare.
Keunikan dari solusi ini adalah memberikan garansi 5 tahun secara gratis dan tidak hanya itu, Allied Telesis juga memberikan berbagai fitur dan benefit di dalamnya.
5 Fitur Solusi Allied Telesis
Allied Telesis menggunakan serangkaian peralatan dengan redundant power supply system untuk memastikan bahwa jaringan tetap beroperasi maksimal jika terjadi internal power failure. Adapun lima fitur dari solusi Allied Telesis di antaranya:
1. Akses Jaringan yang Andal
Menyediakan solusi untuk membuat jaringan rumah sakit lebih andal. Dengan menggunakan Power over Ethernet (PoE) untuk memastikan device yang terhubung ke network switches memiliki backup power and reliable power delivery.
Selain itu, produk ini juga menggunakan teknologi yang disebut virtual stacking, yang berarti beberapa koneksi dihubungkan bersama untuk membentuk satu jaringan. Ini membuat jaringan lebih tangguh jika terjadi equipment fails.
2. Pengelolaan WAN yang Mudah
Allied Telesis Software-Defined Wide Area Network (SD-WAN) membuat pengelolaan aplikasi jarak jauh menjadi lebih mudah karen menggunakan satu tool terintegrasi. Tool ini membantu memastikan aplikasi digunakan dengan andal dan aman. Ini membantu menetapkan sasaran kinerja, mengoptimalkan pengiriman aplikasi, dan memantau bagaimana kinerja jaringan.
Selain itu, adanya solusi security and traffic management jaringan juga sangat membantu. Ini dilakukan dengan memasangkan SD-WAN dengan application-aware firewall. Artinya, manajemen solusi tersebut dapat dilakukan menggunakan satu device.
3. Jaringan Wi-Fi Anti Lelet
Teknologi yang membantu rumah sakit untuk memiliki koneksi internet nirkabel yang andal dan berkualitas tinggi di seluruh gedungnya, tanpa memerlukan banyak pekerja IT terampil untuk mengelolanya.
Autonomous Wave Control (AWC) bekerja dengan menganalisis area di mana sinyal nirkabel lemah dan di mana mungkin ada gangguan dari perangkat lain. Ini membantu memastikan bahwa koneksi nirkabel kuat dan berfungsi dengan baik.
AWC Channel Blanket (AWC-CB) adalah bagian dari teknologi ini yang membantu mengontrol koneksi nirkabel di berbagai bagian gedung. Artinya, perangkat ini penting untuk berbagai device kesehatan, seperti peralatan medis yang dapat tetap terhubung saat bergerak di sekitar rumah sakit.
4. Pengelolaan Jaringan yang Mudah
Bagian penting dari proses ini adalah Network Management System (NMS) yang memantau dan mengontrol perangkat jaringan menggunakan Simple Network Management Protocol (SNMP). Autonomous Management Framework (AMF) dan Software-Defined WAN (SD-WAN) dapat menjalankan fungsi NMS. Ini berarti dapat mengelola semua endpoints seperti desktop, laptop, server dan perangkat jaringan dari satu solusi.
5. Keamanan Konektivitas yang Andal dan Aman
The Allied Telesis AMF-Sec Controller, yakni software yang menyediakan manajemen jaringan dan keamanan yang canggih. Memberikan apa yang dibutuhkan indsutri kesehatan, mengurangi biaya manajemen, meningkatkan keamanan, dan meningkatkan end-user experience.
Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Infrastruktur Fiber Optic Jadi Solusi Ideal Dukung Kerja Remote
Dapatkan Solusi Healthcare Allied Telesis dari XDC
Saatnya dapatkan solusi Allied Telesis yang aman, agile dan cost effective untuk bisnis kesehatan Anda dengan solusi di XDC. Kami menyediakan garansi 5 tahun secara gratis.
XDC memiliki tim profesional dan bersertifikasi yang siap membantu Anda melewati setiap proses, mulai dari konsultasi hingga dukungan after sales untuk menjamin keamanan aplikasi dan bisnis Anda. Dapatkan solusi Allied Telesis dari XDC sekarang dengan segera hubungi kami di sini.
Penulis: Abdul Aziz
Content Writer CTI Group